DINDING : HIMATIKA GOES TO ITB!

Jum’at (24/8) lalu Badan Kelengkapan (BK) Himatika FMIPA Unpad mengunjungi Institut Teknologi Bandung Kampus Ganesha dalam rangka Dinding (Studi Banding) dengan Himatika ITB. Acara berlangsung dari pukul 13.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.

Setelah sambutan dari masing-masing ketua himpunan, acara yang berlangsung di gedung Center for Advanced Sciences (CAS) lantai lima itu lalu dilanjutkan dengan pengenalan Badan Pengurus (BP) Himatika ITB dan BK Himatika FMIPA Unpad. Lalu, acara diisi dengan sesi tanya jawab hingga pukul tiga sore.

Sekitar pukul empat sore, rangkaian acara kembali dilanjutkan dengan agenda Focus Group Discussion (FGD) dengan durasi kurang lebih satu jam lamanya. Di FGD ini, seluruh peserta acara dibagi berdasarkan bidangnya masing-masing ke dalam sembilan kelompok. Sore itu lantai satu gedung CAS tampak ramai dengan diskusi hangat antar himpunan.

Pasca bertukar pikiran dan ide, kami lalu foto bersama. Setelahnya, teman-teman dari Himatika ITB lalu mendampingi kami tur kampus. Tur kampus ITB Ganesha sore itu pun menjadi penutup Dinding kali ini.

Sebelum berpisah, Ketua Himatika ITB pun kembali berpesan semoga dengan terlaksananya studi banding ini dapat terjalin relasi yang baik antara Himatika ITB dengan Himatika FMIPA Unpad.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top