Halo, Akang Teteh Himatika!
Grand Opening Himatika (GOH) merupakan salah satu rangkaian tahunan di Himatika FMIPA Unpad untuk menyambut Mahasiswa Baru Program Studi S-1 Matematika FMIPA Unpad. Kegiatan ini merupakan gerbang awal menuju tahap pengkaderan awal di Himatika FMIPA Unpad.
Di acara GOH ini dibuka dengan penyambutan Himatika berupa orasi oleh Ketua Himatika FMIPA Unpad 2023 yaitu Kang M. Fariel Fahriza Tielung. Pada rangkaian PAB 2023 ini para mahasiswa baru memiliki nama angkatan yaitu “Vektor 2023″.
Yang dilanjut dengan sambutan dari Ketua Pelaksana PAB 2023, Kang Ihkam Amalul Aufhar, sambutan dari Ketua Himatika FMIPA Unpad, Kang M. Fariel Fahriza Tielung dan sambutan dari perwakilan Kaprodi S-1 Matematika FMIPA Unpad 2023, yaitu Ibu Dr. Anita Triska, M.Si.
Kemudian ada perkenalan lingkungan dan Civitas Academika Departemen Matematika berupa penayangan video serta mengenalkan juga status keanggotaan yang ada di Himatika FMIPA Unpad dan etika dalam dunia perkuliahan kepada Vektor 2023.
Pada acara GOH ini juga telah dipilih Humas Angkatan Vektor 2023 yaitu, Ivan Adrian dan Hella Rizwa Nabila.
Itulah rangkaian acara GOH yang telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 02 September 2023.
Selamat Datang Vektor 2023 di Himatika FMIPA Unpad
Vectorian, Team Work Makes The Dream Work!